Blogroll

Friday, March 22, 2013

Nokia Dukung Apple Blokir Penjualan Gadget Samsung



Setelah lama terlibat perseteruan dengan Samsung akhirnya Apple menemukan teman persekutuan. Nokia baru saja diketahui mengajukan dokumen ke pengadilan untuk mendukung langkah Apple memblokir Samsung. 

Reuters melaporkan bahwa Nokia baru saja mengajukan surat pada pengadilan banding Amerika Serikat mendukung Apple . Di sana tertulis bahwa pengadilan melakukan kesalahan dengan menolak permintaan Apple memblokir Samsung secara permanen. Nokia diduga mendukung Apple karena mereka juga tengah terlibat kasus perselisihan paten. 

Pengacara Nokia, Keith Broyles, berargumentasi bahwa hakim Lucky Koh membuat kesalahan dengan menyatakan Apple harus menunjukkan "bukti kuat" bahwa peredaran gadget Samsung mengganggu pemasaran iPhone. Hal itu dipandang Nokia dapat menyebabkan efek lebih luas terhadap perlindungan paten di Amerika Serikat. 

Nokia sendiri tercatat pernah menang saat berurusan rebutan paten dengan RIM dan Apple. Lalu pada Agustus tahun lalu kembali memenangkan denda USD 1,05 miliar melawan Samsung. Sedangkan Apple dan Samsung masih perang paten untuk seri Nexus setelah sebelumnya saling klaim desain seri Galaxy.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More


No comments:

Post a Comment